Launching Buku, Tjhai Chui Mie ajak Masyarakat untuk Perluas Literasi
Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie SE, MH menghadiri sekaligus membuka kegiatan Wisata Literasi Nasional 2022 yang digelar oleh Forum Indonesia Menulis (FIM) Kota Singkawang yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Mahkota Singkawang, Sabtu (19/11/2022).
Kegiatan ini turut dihadiri Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat, Kepala BPMP Provinsi Kalimantan Barat, Kepala BGP Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan se-Kalimantan Barat, Direktur Forum Indonesia Menulis Pusat dan menghadirkan tokoh aktivis “Dik Doang” sebagai Narasumber.
Baca Juga : Sumastro dampingi Sutarmidji bagikan bansos
Kegiatan Wisata Literasi ini merupakan puncak dari kegiatan literasi sebelumnya yang dilaksanakan selama tahun 2022. Dalam acara tersebut, dilaksanakan Launching Buku Guru-Guru se-Indonesia sebanyak 1.814 karya dari 1.800 peserta pelatihan yang terdiri dari para Guru dan Kepala Sekolah. Tjhai Chui Mie mengungkapkan bahwa ini merupakan salah satu prestasi yang luar biasa dan merupakan tren positif yang harus diteruskan.
“Kami Pemerintah Singkawang sangat menyambut baik dan mendukung terlaksananya kegiatan Wisata Literasi Nasional, saya berharap seluruh masyarakat Kota Singkawang dapat termotivasi dan berkontribusi dalam membangun semangat literasi yang berkelanjutan, karena ini merupakan salah satu upaya mencerdaskan bangsa”, ujar Tjhai Chui Mie.
Menutup sambutannya Tjhai Chui Mie berpesan untuk terus bangun sinergitas untuk mengembangkan semangat literasi masyarakat yang berkelanjutan. Sehingga tujuan kita dalam mencerdaskan bangsa dapat tercapai melalui program dan kegiatan yang strategis.