Pj. Wali Kota Sumastro, Hadiri Rakor Penjabat Kepala Daerah Se Indonesia Di Kemendagri
Penjabat Wali Kota Singkawang, Drs. H. Sumastro, M.Si menghadiri Rapat Koordinasi Penjabat (Pj) Kepala Daerah se- Indonesia yang dilaksanakan di Gedung Sasana Bhakti Praja Kantor Pusat Kementerian Dalam Negeri, Jumat (09/06/2023).
Rapat yang diprakarsai oleh Kementerian Dalam Negeri itu dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dan dihadiri oleh KPK RI, Sekjen Kemendagri, Dirjen lingkungan Kemendagri dan sejumlah Penjabat Kepala Daerah se- Indonesia. Rakor tersebut bertujuan menjaga kesinambungan penyelenggaraan Pemerintah Daerah dan pelayanan publik serta kebijakan strategis nasional di daerah.
Mendagri dalam penekenannya kepada penjabat yang telah ditunjuk sesuai usulan untuk mengisi kekosongan daerah yang habis masa jabatannya untuk memiliki kinerja yang baik dalam menjalankan tugas dan fungsinya serta mewujudkan pemerintahan yang bersih. Tito menambahkan Kepala Daerah harus bisa menjadi role model bagi para Kepala Daerah hasil Pilkada serentak tahun 2024 nanti. Harapannya senada dengan Deputi KPK RI dan Sekjen Kemedagri yang menekankan peningkatan indikator pelayanan publik, yang mengcakup alokasi anggaran yang lebih signifikan diterima oleh masyarakat.