Aulia Candra Hadiri Wisuda Akper Poltekkes Kemenkes Pontianak Kampus Singkawang, Ini Pesannya

Prokopim Singkawang - Penjabat Sekretaris Daerah Kota Singkawang, Aulia Candra, S.STP menghadiri Yudisium dan Angkat Sumpah Perawat Program Studi Diploma III Keperawatan, Sarjana Terapan Keperawatan, Pendidikan Profesi Ners dan Alih Jenjang Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Pontianak Kampus Singkawang yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Mahkota Singkawang, Selasa (26/09/2023). 

Turut hadir dalam acara tersebut Direktur Poltekkes Kemenkes Pontianak beserta Pengurus Jurusan dan Program Studi Keperawatan, Para Dosen, Sekertaris Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kota Singkawang, dan Perwakilan RSUD. Abdul Aziz Kota Singkawang.

Pj. Sekda SIngkawang dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Wisudawan dan Wisudawati yang telah diwisuda dan diangkat sumpahnya. Aulia Candra menuturkan bahwa “Pekerjaan jangan dikhawatirkan di zaman sekarang, akan banyak kesempatan dan peluang-peluang pekerjaan walaupun tidak linear dengan gelar pendidikan kita asal kita kreatif dan inovatif dan  tergantung kesungguhan untuk memperoleh sesuatu maka peluang pekerjaan terbuka lebar, apalagi kalo kita memiliki sertifikasi atau keahlian”.

Ia juga berpesan kepada Wisudawan dan Wisudawati yang ingin mendalami profesi perawat untuk selalu berikan pelayanan sebaik mungkin. ”Berikan layanan ke orang seperti kalian ingin dilayani, layani dengan senyuman kepada setiap pasien, karena dengan tersenyum kalian sudah membantu mengobati sakit yang pasien rasakan”, pesan Aulia Candra.