Sumastro Ajak Warga Turut Berperan Aktif Menjaga Lingkungan

Penjabat Wali Kota Singkawang, Drs. H. Sumastro, M.Si., didampingi Camat Singkawang Barat bersama Lurah Melayu, meninjau drainase yang tersumbat akibat dipenuhi rumput, berlokasi di Gang Parit Ketapang Kelurahan Melayu Kecamatan Singkawang Barat, Selasa (31/10/2023).

Kegiatan ini menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi Antisipasi Dan Mitigasi Bencana Musim Hujan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu 25 Oktober 2023. Ditemukan sebidang tanah/lahan tidur yang tidak diketahui kepemilikannya. Pj. Wali Kota Singkawang meminta kepada Lurah Melayu segera mencari pemilik lahan untuk dimintai pertanggungjawaban. Mengingat curah hujan yang tinggi beberapa hari belakangan, warga diminta turut berperan aktif untuk menjaga lingkungan. "Jangan cuek, karena kita sebagai warga negara harus bertanggungjawab terhadap lingkungan kita", ujarnya.

Sumastro menghimbau para Lurah dan Camat untuk membuat rencana kerja gotong royong dengan melibatkan warga masyarakatnya minimal 2 (dua) minggu sekali. "Hal ini agar menjadi perhatian dan tanggung jawab kita bersama, untuk membangun Kota Singkawang lebih maju lagi", pungkasnya.