Berantas DBD, Sumastro : Jangan Lalai Pada Kebersihan Lingkungan

Penjabat (Pj.) Wali Kota Singkawang, Drs. H. Sumastro, M.Si, menghadiri kegiatan Sosialisasi Pemberantasan Sarang Nyamuk atau Abatesasi yang digelar di Aula Bina Remaja YPSB Penghubung Kota Singkawang, Jumat Pagi (17/11/2023).

Turut hadir mendampingi Pj. Wali Kota Singkawang ,Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kota Singkawang beserta jajaran menyampaikan himbauannya kepada orang tua murid SD Bruder Singkawang sesuai Surat Edaran yang telah disebar di setiap Instansi Pemerintah, Kecamatan dan Kelurahan serta sekolah-sekolah dalam upaya terhindar dari nyamuk aedes aegypti.

“Saya mengambil keputusan seluruh masyarakat Kota Singkawang memperoleh perlindungan Kesehatan Universal atau UHC (Universal Health Coverage), saya minta tolong lindungi keluarga dengan menaati himbauan yang telah disampaikan , seperti mengumpulkan dan membuang kaleng bekas, dan taburkan bubuk abate. Jangan khawatir dengan bubuk abate ini karna tidak akan menggangu kesehatan”, tegas Sumastro.

“Sekali lagi saya himbau untuk memerangi nyamuk aedes aegypti, jangan lalai dan jangan sepelekan masalah kebersihan lingkungan, sekolahan juga harus bersih. Apabila ada anggota keluarga mengalami demam tinggi selama 3(tiga) hari berturut-turut segera konsultasi ke Puskesmas terdekat. Saya harap ini semua dijadikan sebuah komitmen bersama demi kebaikan dan keselamatan kita semua”, pungkasnya.