Sumastro Pimpin Rapat Validasi Data EPPGBM Kota Singkawang Tahun 2023

Penjabat Wali Kota Singkawang, Drs. H. Sumastro, M.Si., memimpin Rapat Validasi Data Elektronik Pencatatan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (EPPGBM) Kota Singkawang Tahun 2023, bertempat di Aula Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana, Senin (27/11/2023).

Dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana beserta jajaran, para Camat dan Lurah, serta jajaran UPT Puskesmas se-Kota Singkawang.

Kegiatan ini dalam rangka peningkatan upaya promosi kesehatan, advokasi kemitraan, dan pemberdayaan masyarakat. Sumastro menyampaikan bahwa Stunting menjadi salah satu Indikator Penilaian Kinerja Utama terhadap kinerja Penjabat Daerah.

Berdasarkan hasil Pra Evaluasi bersama Tim Evaluator Inspektorat Jenderal Kemendagri yang dilaksanakan secara daring, pada hari Sabtu, 25 November 2023, didapati bahwa angka Stunting di Kota Singkawang fluktuatif. Sumastro menghimbau kepada para Pejabat terkait untuk dapat menyajikan data dan informasi terbaru yang akurat. "Validasi data menjadi salah satu upaya untuk dapat menghasilkan informasi yang akurat dan berkualitas", ujarnya. 

"Terkait hal-hal yang menjadi kendala, agar segera disampaikan, sehingga dapat secepatnya ditindaklanjuti", pungkasnya.