Sambut Sandiaga Uno, Sumastro Ungkap Diskusi Event Berkonsep Toleransi Dan Kearifan Lokal
Penjabat Wali Kota Singkawang Drs. H. Sumastro, M.Si, menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Tahun 2024 tingkat Kecamatan Singkawang Barat yang merupakan Kecamatan terakhir yang melaksanakan Musrenbang tingkat Kecamatan di Kota Singkawang. Kegiatan ini dilaksanakan Taman Rekreasi Teratai Indah, Kamis (09/02/2023).
Penjabat Wali Kota Singkawang Drs. H. Sumastro, M.Si, menyambut kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno yang mengunjungi beberapa titik di Kota Singkawang antara lain Vihara Tri Dharma Bumi Raya, Kawasan Marga Tjia, Masjid Raya Singkawang dan ditutup dengan Coffee Time Di Cafe Rusen, Kamis (09/02/2023)
Turut hadir mendampingi Manparekraf dan Pj. Wali Kota Singkawang, Forkopimda Kota Singkawang, Jajaran OPD Kota Singkawang, dan beberapa Tokoh Masyarakat Kota Singkawang.
Dalam sambutannya Pj. Wali Kota Singkawang mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kedatangan Bapak Menteri di Kota Singkawang. Ia berharap kedepannya Kota Singkawang dapat didukung penuh dalam pergelaran event-event lainnya selain Festival Imlek dan Cap Go Meh.
“Event selanjutnya kita akan diskusikan agar dapat dikemas dengan Event Organizer yang profesional sehingga akan menambah traffic kunjungan wisatawan ke Singkawang. Event yang mau ditambahkan berkonsep toleransi dan dipadukan dengan momen Moon Cake Festival sebagai kearifan lokal di Kota Singkawang”, Jelas Sumastro.