Sumastro: Kedepankan Kepuasan Pelanggan Sebagai Komitmen Bersama

Penjabat Wali Kota Singkawang, Drs. H. Sumastro, M.Si., menghadiri sekaligus membuka Sosialisasi Implementasi Pelaksanaan Kemitraan Antara Usaha Besar dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Ballroom Mahkota Hotel Singkawang, Kamis (13/06/2024).

Dihadiri oleh Direktorat Pemberdayaan Usaha Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI selaku Narasumber, Kepala Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Kalbar, Kepala Dinas Penanaman Modal, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KUKM) dan Tenaga Kerja Kabupaten Mempawah beserta jajaran, Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Singkawang.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas DPMPTSP Provinsi Kalbar ini diikuti oleh para Pelaku Usaha UMKM Kota Singkawang dan Pelaku usaha Besar dari Kabupaten Mempawah. Mayoritas pelaku usaha di Kota Singkawang adalah Pelaku usaha Mikro dan Kecil dengan prosentase 99,54 persen. 

Sumastro menegaskan bahwa Pemerintah Kota Singkawang berkomitmen untuk terus memberikan pembinaan kepada para Pelaku UMKM, melalui berbagai program kerja dan kegiatan, baik di Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM maupun Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja. "Kedepankan Kepuasan Pelanggan Sebagai Komitmen Kita Bersama", ujar Sumastro.