LPTQ, Tingkatkan Pembinaan Dan Pemahaman Al-Qur'an
Penjabat (Pj) Wali Kota (Wako) Singkawang, Drs. H. Sumastro, M.Si., melantik jajaran pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kota Singkawang Periode 2024-2029 di Basement Kantor Wali Kota Singkawang, Senin (19/08/2024).
Hadir pula Ketua LPTQ Provinsi Kalbar, Forkopimda, Kepala Kantor Kementerian Agama, Perangkat Daerah terkait, Organisasi Islam, Pondok Pesantren, Rumah Tahfidz, serta seluruh jajaran pengurus LPTQ Kota Singkawang.
"Tugas ini merupakan amanah yang tidak sederhana dan hendaknya dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya. Saya harap kepengurusan yang baru ini punya tujuan pencapaian visi misi yang jelas dan terarah", ujar Sumastro.
Selain dikarenakan berakhirnya masa jabatan kepengurusan LPTQ periode sebelumnya, Pelantikan ini juga dalam rangka meningkatkan pembinaan dan pemahaman Al-Qur'an. Sekaligus menyiapkan peserta Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Provinsi yang akan diselenggarakan di Kabupaten Landak pada bulan Desember mendatang.
"Rumuskan strategi pendekatan yang tepat, sebagai bentuk konsistensi dan semangat juang. Sehingga mampu mengukir prestasi dalam ajang MTQ mendatang", pungkasnya.